Kue (Cake, Snack & Cookies) Masakan Indonesia (Indonesian Food)
Kembali

Singkong Sambal Roa

  • Tupperware Singkong Sambal Roa

Detail resep

Bahan masakan

  • 4 Porsi
  • 1 kg singkong, kupas dan cuci bersih

Sambal Roa :

  • 100 gr    daging ikan roa
  • 1 sdt      garam
  • 1 sdt      gula pasir
  • 1 buah  tomat merah, potong dadu
  • 50 ml     minyak goreng, untuk menumis

Bumbu Halus :

  • 10 siung bawang merah
  • 15 buah cabai keriting
  • 5 buah  cabai rawit merah, atau sesuai selera

Durasi memasak

30 Menit

Durasi memasak

30 Menit

Tingkat kesulitan

Menengah

Biaya

Menengah




Detail resep

Sambal dari Indonesia emang tak ada habisnya untuk dicoba. Kali ini kenapa tidak mencoba Singkong Sambal Roa yang lezatnya menggugah selera.

Cara Membuat :

Sambal Roa

1. Haluskan ikan roa dengan Turbo Chopper dan goreng hingga matang. Tiriskan.

2. Panaskan minyak goreng di TChef Fry Pan dan tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan tomat hingga matang.

3. Tambahkan ikan roa, garam, dan gula, masak hingga sambal mengering dan minyak sudah keluar. Angkat.

Singkong Kukus

1. Potong singkong sepanjang 5 cm, potong lagi menjadi 4 bagian memanjang. Susun dalam Steam It dan kukus selama 20 menit atau hingga matang.

Angkat dan sajikan panas dengan Sambal Roa.

Yuk, cari tahu lebih lengkap tentang produk kitchen preparation Tupperware di www.tupperwa.re/Preparation